Pesisir Sekatan, terobosmedia.com- Pemerintah Nagari Batang Arah Tapan mengalokasikan Dana Bantuan Langsung Tunai ( BLT DD) Tahun 2025 dalam mengatasi kebutuhan masyarakat yang terdampak kondisi ekonomi sulit. Sesuai Peraturan Menteri Keuangan Nomor 108 Tahun 2024 tentang Pengalokasian Dana Desa Setiap Desa, Penggunaan, dan Penyaluran Dana Desa Tahun Anggaran 2025.
Pj Wali Nagari Batang Arah Tapan Leni Firdawati, S.Pt kepada awak media, Kamis 24/4/2025 menuturkan bahwa Bantuan Langsung Tunai ( BLT DD) Triwulan Pertama Tahun 2025 sesuai hasil data monitoring kelokasi dan kesepakatan musyawarah, maka ditetapkan 20 KPM sebagai penerima.
BLT DD difokuskan kepada masyarakat yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) terutama mereka yang terdampak kondisi ekonomi yang sulit dan sesuai hasil penetapan prioritas penggunaan DD Tahun Anggaran 2025, ujar Leni
Seperti tahun sebelum nya KPM menerima BLT DD Rp 300.000,- setiap bulannya selama 1 tahun dan pada Triwulan 1 tahun 2025 ini, masing - masing KPM dibayarkan sekaligus sebesar Rp 900.000,- terhitung dari bulan Januari - Februari dan Maret 2025,ujar Leni.
Pj Wali Nagari, “Kami ucapkan selamat kepada penerima BLT DD, pergunakan dan belanjakan dana tersebut untuk kebutuhan sehari-hari agar bantuan tersebut bisa dirasakan manfaatnya dan jangan di pergunakan untuk hal yang tidak bermanfaat” lanjut Leni.
Rosni 68 tahun, KPM penerima BLT DD mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Nagari Batang Arah Tapan karena dirinya dipercaya mendapatkan bantuan tersebut.
“Akan kami pergunakan BLT ini dengan sebaik-baiknya untuk kebutuhan sehari-hari dan beli obat.